Kalender Liturgi

Selasa, 29 Desember 2009

resolusi 2010

jika Tuhan Menghendaki aku memohon:

1. semakin memiliki semangat melayani untuk masyarakat Gereja dan Bangsa Indonesia
2. semakin sadar dan benar dalam bersikap, berkeputusan, dan bertindak.
3. semakin dewasa, profesional, dan sukses dalam kuliah, karir, asmara dan keuangan.
4. memiliki hati bijaksana, rendah hati, dan murh hati (7 karunia Buah-buah Roh).
5. mewujudkan mimpi komjakers.

Sahabat, dalam namaMu kuserahkan permohonan-permohonan ini. IMANUEL

Selasa, 15 Desember 2009

refleksi november

sebulan berlalu

ya berlalu dengan tugas dan rutinitas yang berbeda dari sebelumnya..

I. 3 kali mengikuti pelatihan

pelatihan universitas.
pelatihan tingkat universitas.
pelatihan tingkat paroki.

pelatihan kepemimpinan dilaksanakan di kawasan puncak bogor.
materi dan games sangat berbeda.
pengalaman demi pengalaman menambah kapasitas untuk diriku

thanks donatur dana IKM, thanks rakyat indonesia, thanks umat St. Clara.
semoga yang telah anda berikan (secara langsung dan tak langsung) mendapat berkat karunia dan anugerah dari Sang Maha Rezeki.

semoga hari ini, dan setiap hari..
saya dapat menularkan dan membantu orang-orang dengan penuh semangat .

pengetahuan dan pengalaman yang saya miliki dapat saya aktualisasikan

II. Mengupayakan terwujudnya mimpi-mimpi

mendirikan RS3J
mendapatkan rumah impian
mendapatkan penghasilan yang "cukup"

III. Kuliah

praktek di paroki St. Antonius R - Pademangan
menjelang UAS

IV. Kerja

membuat soal-soal-soal ulangan PAK SD DBB
mengoreksi hasil ulangan

VI. OMK

menjadi tim PEMILU Kepemudaan paroki St. Clara
menjadi tim fasilitator KOMJAK II
mengupayakan realisasi proker Kordinator kerohanian kepemudaan

VII. SENAT MAHASISWA FKIP

partner kerja yang melempem
proker-proker terdekat (Proposal+LPJ)

VIII. Kesehatan

konsumsi obat 1 bulan: 4 jenis obat.

IX. ASMARA

TTM: 1 tahun dgn W.I.W
PdKt: Putri, Fikta, Fitri, dll
Rindu: Fesrian
Mantan: Rovita - maaf ya jarang balas sms. hp yang kartuAS lg eror.

X. DLL

FitX anggsuran
masih Negatif Thinking - IBF -> MO

Ya Sahabat...
tak terasa kira-kira ada 10 hal yang telah aku pikirkan, kerjakan, dan renungkan.

bantulah aku untuk menjadi yang terbaik bagi orang lain.
terimakasih atas kekuatan yang Engkau berikan.

Sahabat, bimbinglah aku.

IMANUEL

Selasa, 24 November 2009

ini apa Sobat?

Apakah maksudmu ini Sobat?

aku sedang baik
engkau memberi aku tantangan

aku menerima tantangan
engkau menambah lebih bertantangan

aku melemah
engkau tetap menuntutku

aku sudah tidak ada apa-apa
engkau belum jua memberi jawaban.


ohhhh....
aku harus menunggu ya?

kapan?
waktumu?

sampai kapan?

oh....
aku harus tetap menunggu?

katanya engkau hadir....
di mana?

katanya engkau berbicara....
apa?

katanya engkau bekerja....
kapan?

baiklah... aku mau menunggumu Sobat..


Sobat...
buatlah kita menjadi lebih memahami
buatlah kita semakin merasakan

jika mau berlalu, kehendakmulah yang terjadi.
ya, kehendakmu juga yang kupercayai.

sobat,
aku mau menyanyi untukmu
aku mau menari untukmu

okey.. sobat..
menanti dalam tantangan dan harapan.

IMANUEL

Jakarta, 24 November 2009
17.17 PM
G 404 UAJ

Jumat, 13 November 2009

Percaya Mukjizat? Memang masih terjadi!!!

MukjizatNya masih terjadi!!!
13 November 2009

Ya! Saya mengalami lagi!

Harapan silih berganti...

semangat di perbarui..

doa dan harapan kepada Sang Ilahi...

lambat tapi peka...
ternyata anugerahNya bekerja..

Thanks Sang Pemberi Anugerah..

Terpujilah Engkau di Sanubariku..

Terpujilah Engkau di Semesta ini...

Alleluia.

IMANUEL

Jumat, 30 Oktober 2009

Tips Menuju Pertobatan Sejati


Hidup di dunia penuh berbagai macam hal. Di antaranya ada banyak tantangan dan rintangan.

Tips di bawah ini bukanlah suatu keharusan (doktrinisasi). Beberapa tips yang saya berikan di sini adalah langkah-langkah pengalaman pribadi MENUJU pertobatan SEJATI.

Jika anda mengalami hambatan, anda dapat mencari pendamping rohani (Imam, biarawan-biarawati, dstnya yang memiliki teladan hidup rohani yang lebih baik dan benar).

berikut sebelas tips menuju pertobatan:

1. Mohonlah dalam doa agar Tuhan beserta kita.

2. Miliki rasa penyesalan di hati.

3. Ingatlah dan tulislah dosa-dosa yang pernah diperbuat dengan penuh Penyesalan

4. Mohonkan Ampunan kepada Tuhan.

5. Datanglah dan akuilah dosa-dosa kepada Allah melalui Imam/Pastor.

6. Laksanakan denda dosa dan Penitensi.

7. Tinggalkan masa lalu yang buruk dan suram.

8. Tolaklah segala yang jahat dengan bantuan Roh Kudus dalam Doa.

9. Ingatlah komitmen untuk menjadi anak-anak TerangNya.

10. Hiduplah dalam kebenaran Iman dan perbuatan.

11. Jadi teladan bagi Orang dan menjadi saksi bagi sesama kita.



"Mengaku Dosa melalui Pastor sangatlah penting.

Penuh keyakinan bahwa Tuhan sudah mengampuni kita melalui perantara-Nya"

bdk. Matius 16:18-19


Saya bukanlah orang sempurna, namun semangat bangkit dan bergeraklah yang menyempurnakan segalanya.
Jatuh bangun selalu menghampiri perjalanan pertobatan saya. Saya menemukan sumber semangat utama. Sumber tersebut saya dapatkan dari Yesus Kritus yang saya imani. IMANUEL

Senin, 26 Oktober 2009

Reportase Ret-Ret Penutupan KOMJak I



Kabar Jakarta: Samadi, Jakarta Timur

Semua Menunggu Kita

Misa perutusan pada Minggu, 18/10, tampak penuh suka cita bagi 14 orang peserta KOMJak yang memiliki concern dan komitmen tinggi dalam pengembangan diri.


Dengan mengalungkan Rosario, peserta mengenggam segelas cahaya lilin kecil sambil mengucapkan janji nyata sebagai Komjakers.

Ret-ret perutusan peserta Kampus Orang Muda Jakarta (KOMJak) berlangsung dari 16 Oktober – Minggu 18 Oktober 2009 di Samadi, Jl. Dermaga 6 Klender, Jakarta Timur.


Pastor Johannes N. Hariyanto, SJ sebagai penanggung jawab program KOMJak mendampingi para peserta KOMJak selama ret-ret dan sekaligus memimpin misa penutupan program pembelajaran KOMJak yang dimulai sejak November 2008.


Pada misa perutusan, Romo Hariyanto SJ, Pastor Mahasiswa KAJ Unit Barat ini, menyuapkan komuni kudus dan juga memberikan penumpangan tangan di atas kepala setiap peserta sebagai tanda berkat perutusan.

Selama hampir setahun pembelajaran KOMJak, peserta mendalami modul sosio-ekonomi, politik, multikulturalisme, hukum dan HAM. Peserta juga mendapatkan pelatihan penulisan, public speaking, dan video jurnalisme dari beberapa pakar dan fasilitator.


Romo Hari, sapaan akrab para Komjakers, secara langsung membimbing kerohanian peserta. Para peserta dilatih untuk berdoa meditasi, kontemplasi sesuai Kalendar Liturgi


Peserta KOMJak pertama, yang diberi nama angkatan St. Fransiskus Xaverius ini, dituntut mengalami dan terlibat langsung, menemukan sesuatu dan akhirnya dapat mengubah sesuatu yang terjadi pada dirinya maupun pada bangsa ini.


Para peserta KOMJak yang berstatus karyawan, guru, mahasiswa, aktivis masyarakat dan paroki ini, akan terlibat diberbagai bidang sosial, politik, keagamaan, hukum dan HAM dan elemen masyarakat, Gereja dan bangsa ini.


“Semua yang saya peroleh dari KOMJak merupakan hal yang baru. Bagi saya yang paling utama dalam KOMJak ini adalah pengembangan spiritualitas. Saya dapat berdoa dan membaca Kitab Suci dengan lebih baik dan benar. Saya dapat merenungkan dan menghidupkan Sabda Allah dengan meditasi dan kontemplasi pribadi. Romo Hari sangat setia membimbing kami, meskipun saya hanyalah seorang awam muda” ungkap saya dalam kebahagian.


KOMJak adalah program beasiswa pengembangan diri komprehensif yang diselenggarakan bagi orang muda Katolik di Keuskupan Agung Jakarta (KAJ).


Program KOMJak diperuntukan bagi orang muda Katolik yang memiliki cita-cita mengembangkan diri bagi Gereja dan bangsa (bdk. HIDUP, No 48, 30 November 2008).


Informasi lebih lengkap mengenai KOMJak angkatan kedua dapat mengakses http://komjakarta.org situs website KOMJak.


“Semua Menunggu Kita” merupakan tiga buah kata hasil refleksi perjalanan saya sebagai KOMJakers. IMANUEL



Minggu, 04 Oktober 2009

Malu Rintik Kesejukan

Malu Rintik Kesejukan


". . .Hehehe
Ujan kan berkah
untuk menghapus kepenatan siang ini.

Masih ada jas ujan menantiku dengan setia, hhhe.

toh ujanya malu,
ku bersedia tersiraminya" karya ini untukmu.
Sent : 4-oct-2009,
14:39:00 di hapeku.



NB: thanks inspiratif dan judulnya
W.I.W Nitsik - 0856 xxx2995.(sender 14:39:46)
judulnya kutambahkan "MALU"

Jumat, 02 Oktober 2009

Refleksi September 2009


MELEWATI lagi tantangan HIDUP
(sebulan yang berlalu - September 2009)


banyak hal yang kualami dan kerjakan:

* Pelantikan Senat FKIP
* Mengajar SD DBB
* Kuliah di Unika INA UAJ JakSel
* Naik Motor (sudah mencapai -+ 15,5oo km)
* Isi Bensin+ parkir
* Baca Injil sesuai kalender Liturgi KWI
* Tidur, Makan+Minum, MCK
* Senat: RApat, pertemuan-pertemuan Organisasi
* Pertemuan-Pertemuan OMK: KuPas, Misa, BKSN
* Tempat Curhat n Konsultasi: beberapa orang.
* Komunikasi: SMSan paket 2000 + pulsa telepon 1000 sampe puas + Internet
* Tugas-tugas: Kuliah, Komjak, Sekolah, Dll

hal yang paling mencolok untuk direfleksikan pada bulan september 2009:
# Melayat 1. 2. 3. 4. orang meninggal di tahun ini.
# Negatif Thinking - IBF -> MO
# merelakan salah satu mantan kekasih: Sarianti menikah 29 Sep 2009.

hal yang masih perlu diolah:
? Menghibur orang lain
? Penolong orang lain
? Ketergerakan hati
? Kerendahan hati
? Belajar: Membaca dan Menulis
? Pengendalian diri
? Tanggung Jawab

berduka,
bahagia,
lahir, mati, nikah, dstnya
Sirkulasi kehidupan silih berganti. (bdk. artikel 10 KONSTITUSI PASTORAL TENTANG GEREJA DI DUNIA DEWASA INI. lihat di http://katolisitas.org/dokumen-gereja/vatican-ii/konstitusi-gaudium-et-spes/)

"apakah Tujuan Hidup ini???" tanyaku beberapa kali.

"kehidupan tidak berhenti pada saat di dunia, masih ada kehidupan setelah kematian." jawaban pergumulan batinku.

"ya, , , kehidupan yang kekal di Surga." bergema harapan akal budi hatiku .

semua perjalan hari-hari yang berlalu,
kurasakan bimbingan penyertaanMu.

aku jauhpun, Engkau tetap ada di hatiku.
aku tak pedulipun, Engkau menyapaku.
aku diam, Engkau menguatkanku.

ohhhh, betapa indah alam raya ini.
aku terlalu mengagungkan ciptaanMu.

aku seharusnya mengagungkan Engkau, yang menciptakan semua.
semoga aku menyadari semua ini,
bahwa di balik sesuatu itu ternyata ada Engkau,
Allah Bapa di Surga. Yang menciptakan, menyelengarakan, dan memelihara bagi kehidupanku dan makhluk-makhluk lainnya.


Hormat dan Pujian Syukur kuhaturkan melalui Yesus Kristus, PuteraMu yang Tunggal.
Alleluya. Amin

IMANUEL

Rabu, 30 September 2009

OMK SABDA TERANG

“Jangan lelah OMK!!! Jangan sampai menunggu mata kita Buta dulu, baru kita menyesal kemudian. Beranilah keluar dari area kemalasan kita. Berjuanglah terus untuk membaca Kitab Suci setiap hari. Maka Tuhan selalu berada di hati kita dalam Terang Sabda Tuhan”

MENYEMARAKKAN BKSN

"... next song... bukalah Matius 14: 19" bertukas-tukas pembawa acara kuis BKSN OMK Klara. Beberapa OMK sangat serius dan antusias menemukan ayat di atas. Peserta diminta untuk menjawab dengan cepat dan tepat lagu rohani apa yang sesuai dengan ayat tersebut.

"lima roti dan dunia ikan..." nyanyian salah satu OMK menebak dengan tepat lagu yang diujikan.

Demikianlah salah satu rangkaian dinamika pembukaan pada pertemuan BKSN Orang Muda Katolik Santa Klara di bedeng lahan, bakal Gereja paroki St. Klara.

13 SEPTEMBER 2009

Sesuai agenda, pada hari minggu ini kami didampingi oleh Bapak Benyamin Mali. Kami mendalami kisah Tobit 2:9-14. Kami memulai pendalaman kitab suci dengan membaca secara bergantian seluruh Bab 2 dan 3. Kami jadi lebih memahami maksud dari kisah cerita Tobit. Dari hasil pengalian kisah Tobit dan sharing dari beberapa OMK yang hadir, ada beberapa aspek pokok yang kami dapatkan.

Pertama, Berjuang. Dikatakan berjuang ketika kita mengerahkan pikiran, perkataan, kekuatan, akal budi untuk mencapai sesuatu. Kita berjuang untuk lulus sekolah, kuliah, untuk bekerja, mencari pasangan, dst.

Kedua, Tantangan. Ketika mengarahkan cita-cita kita, perjuangan kita adalah mampu menghadapi tantangan atau rintangan-rintangan yang ada. Tantangan dan rintangan bisa muncul kapan saja. Kita dituntut untuk dapat mengatasinya sampai mencapai sesuatu itu.

Ketiga, Doa. Berdoa itu penting karena kita menyatukan segala sesuatu kepada kehendak Tuhan. Kita tidak berjuang sendiri. Tuhan membantu kita mencapai cita-cita kita.

Masing-masing OMK berjuang memanggul salib. Bagi kita salib adalah tanda kemenangan, maka perjuangan kita harus terus berlanjut. Meskipun OMK terkadang menghadapi berbagai macam kegagalan atau cemooh orang lain. Namun, kita harus percayakan segala sesuatu dalam doa, supaya kita diteguhkan oleh kehadiran Tuhan. Tuhan membimbing kita selalu.

Jika kita mau semakin mengenal dan mendengarkan suara Tuhan, maka kita harus terus membaca dan akrab dengan Kitab Suci kita.

20 SEPTEMBER 2009

Minggu ini, bapak Remondus mendampingi kami mendalami Nehemia 6:1-14. Seperti biasa kami membaca seluruh ayat secara bergantian. Setelah itu kami dihantar untuk meneladani Nehemia.

Beberapa benang merah yang kami peroleh dari pemahaman Nehemia:

Pertama, OMK Berani Terbuka. Kita harus berani terbuka terhadap masyarakat di sekitar kapel kita. Terbuka terhadap saudara-saudara sekitar lahan bakal Gereja paroki kita. Kita sebaiknya bersikap bijak dan tidak hanya sekedar bergiat bakti sosial semata. Jangan hanya melayani karena ada maunya kita saja (yang mau mendirikan Gereja). Kita semestinya menerapkan Duc in Altum (betolak ketempat yang dalam). Kita menjangkau dan mengajak teman-teman OMK yang selama ini belum proaktif di paroki kita.

Kita semua selayaknya menyapa mesra dan berdialog harmonis dengan semua para rukun warga dan para pemimpin umat beragama lainnya.

Kedua, Miliki Tiga Semangat Utama. Tiga semangat itu yaitu Merasa terpanggil menjadi mitra Tuhan, Terpilih menjadi mitra Tuhan, dan Terurapi menjadi mitra Tuhan. Semangat-semangat ini kita peroleh dengan terus membaca Kitab Suci.

Banyak tokoh-tokoh yang perlu kita teladani semangat mereka. Kita mesti merasa menjadi nabi-nabi Tuhan. Seperti Samuel yang dipanggil Allah pada usia anak-anak (lihat. I Samuel 2:18). Seperti Daud yang dipilih dan diurapi Tuhan pada masa mudanya, dan masih banyak lagi tokoh-tokoh lainnya.

JANGAN LELAH OMK KLARA

Tantangan dan rintangan seperti hari libur, panas yang terik, tempat pertemuan yang jauh, pengorbanan siaran pertandingan Chris Jhon, jalan yang sangat macet di depan makam pada hari lebaran dan jumlah peserta OMK yang kisaran belasan orang, sungguh menyeimbangi tema besar Bulan Kitab Suci Nasional (BKSN) tahun ini,“Berjuang dalam hidup dengan Terang Sabda Tuhan. ”

Terima Kasih untuk belasan orang yang hadir. Thank’s performa bidang seni dan bakat kepemudaan yang mengiringi lagu-lagu rohani BKSN. Thank's untuk kedua pendamping yang masih care OMK.

Semangat dan perjuangan merupakan bagian simfoni spiritualitas OMK. IMANUEL.

By: Melki Pangaribuan - Bidang Kerohanian Kepemudaan Santa Klara.



Kamus Indonesia